Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

Biji Kopi Dapat Mengharumkan Ruangan, Begini Cara Melakukan nya

Cacatrik.com - Kopi merupakan primadona minuman yang sangat digemari masyarakat. Sebap saat ini Minuman Kopi bukan hanya kebutuhan saja, tetapi sudah menjadi gaya hidup banyak orang. Saat ini penikmat kopi bukan hanya orang dewasa, tapi dari usia remaja hingga orang tua. Tak heran anak kecilpun banyak yang menyukai minuman kopi. Karena kopi juga sangat baik untuk kesehatan jika dikonsumsi secukupnya.

Selain rasanya nikmat disetiap tegukan, ternyata kopi memiliki citra aroma yang khas. apalagi menikmati kopi diwaktu tertentu seseorang akan lebih santai dan bersemangat dalam beraktifitas. Karena Kopi memiliki kandungan kafein yang dapat menjaga daya tahan tubuh agar tidak cepat ngantuk, lelah dan juga letih.

Namun, bagi penikmat kopi akan lebih peka dengan aromanya. Sebap kopi memiliki jenis dan bentuk yang berbeda-beda lo. Indonesia terkenal dengan ragam jenis kopi seperti robusta, arabic dll. Itulah kenapa indonesia dikenal sebagai pengahasil kopi terbaik dunia.

Selain untuk minuman, sejauh ini banyak yang belum tau manfaat biji kopi yang dapat mengatasi bau tidak sedap seperti, menghilangan bau ruangan di dalam rumah, kantor, kamar tidur, toilet, bahkan di dalam mobil.

Jika biasanya kamu sering boros menggunakan pengharum ruangan dengan berbagai merk, agar lebih irit kamu wajib coba pengharum ruangan alami dari biji kopi.

Pertama yang harus kamu persiapkan terlebih dahulu yaitu:

1. Gelas ukuran kecil, atau bisa juga dengan bekas minuman.

2. Siapkan biji kopi secukupnya yang sudah di sangrai sekitar 10 biji.

3. Siapkan 2 sendok makan air.

4. Siapakan 5 sendok teh pasir putih. (Tanah yang tidak mengandung humus). Baiknya pasir yang pinggir laut.

Langkah-langkahnya yaitu:

1. Ambil gelas ukuran kecil yang sudah disiapkan, isi pasir secukupnya.

2. Setelah itu masukan biji kopi yang udah disipakan diatas tumpukan pasir.

3. Lalu tambahkan 2 sendok air bersih.
(Usahakan kopi tidak tergenang banyak air, tetapi antar kopi dan pasir posisi lembap).

4. Kemudian biarkan kopi posisi lembab didalam gelas, biarkan terbuka hingga aroma kopi akan tercium.

5. Taruklah gelas kopi tersebut disudut ruangan atau di dalam mobil.

Khusus dalam ruangan kamu bisa lebih kreatif membuatnya, hal tersebut menghindari agar orang-orang yang berkunjung/sialaturahmi tidak heran dan berfikir negatif dengan menganggap zimat atau pesugihan saat melihat gelas yang berisi pasir dan kopi yang kamu letakkan disisi ruangan.

Maka untuk menghindarinya terlebih dahulu kamu siapakan bunga hias, lalu isi pot bunga dengan pasir, masukan biji kopi dan siram dengan air secukupnya. tancapkan tangakai bunga hias sembari tatalah semenarik mungkin. Kemudian letakkan dimeja tamu. Keren kan?

Jika tips tersebut kamu lakukan, dijamin ruangan anda akan beraroma kopi begitu wangi, yang akan memberikan kenyamanan dan ketentraman tamu anda. Selamat mencoba ya.
(foto youtobe)